Posts

Showing posts from October, 2019

Tidak ada judul

Bumi sedang membasuh diri manangalkan debu tak bermakna. Biar ku perjelas perpisahan tadi pagi. Lewat jarum jam yang tak berarti. Biar sore cepat hilang agar malam segara datang. Matahari tenggelam , membawa pesan yang tak jadi di sampaikan. Hari mu begitu berat, bukan. Untuk sekedar pergi ke pantai. Mungkin hati mu akan lapang , esok atau lusa. Aku, kau , mereka, punya hal yang hanya bisa di bagi dengan sepi. dengan panjangnya malam , dengan tissu yang berserakan , dengan tangis yang panjang dan hal-hal yang tak masuk akal. Kita memiliki upaya memeluk diri sendiri bukan. Ada hal yang harus kita selesaikan sendiri , tapi kita perlu berbagi kadang waktu main hakim sendiri tidak tau kalau kita tersakiti dan butuh dikasihani.